Chelsea Baru Merasakan Kemenangan  Setelah Lima Pertandingan

- Rabu, 28 Desember 2022 | 10:00 WIB
Kai Havertz menciptakan gol pertama bagi Chelsea ke gawang Bournemouth lanjutan Liga Primer Inggris di Stamford Bridge, Rabu (28/12/2022) dini hari. Chelsea menang 2-0 dan naik ke peringkat delapan klasemen.  (IST)
Kai Havertz menciptakan gol pertama bagi Chelsea ke gawang Bournemouth lanjutan Liga Primer Inggris di Stamford Bridge, Rabu (28/12/2022) dini hari. Chelsea menang 2-0 dan naik ke peringkat delapan klasemen.  (IST)

OLAHRAGA,www.wowbabel.com -- Chelsea menikmati kemenangan 2-0 melawan AFC Bournemouth di Stamford Bridge, Rabu 28 Desember 2022 dini hari dalam kembalinya The Blues dari jeda Piala Dunia.

Kemenangan  pertama Chelsea dalam lima pertandingan Liga Primer Inggris terakhir mereka.

Chelsea bangkit pada menit ke-16 ketika  Kai Havertz mengkonversi dari umpan Raheem Sterling yang sempurna. 

Baca Juga: Chelsea Boyong Wonderkid Brasil Seharga Rp 300 Miliar

Delapan menit kemudian, Mason Mount memberikan gol kedua dengan penyelesaian yang luar biasa.

Christian Pulisic memiliki gol yang dianulir sebelum jeda, tetapi dua gol awal membuat The Blues naik ke posisi kedelapan di klasemen Liga Primer Inggris.

Manajer  Chelsea, Graham Potter senang dengan kemenangan ini  apalagi timnya sering menekan dengan baik. Mereka terus tampil mengesankan karena sebagian besar mendominasi babak kedua.

Baca Juga: Kate Middleton Kebangetan, Tetanggaan Sama Pemilik Reading Tapi Cintanya ke Chelsea 

Graham Potter, memberikan apresiasi langsung usai anak-anak asuhannya sukses mengatasi Bournemouth. Sang pelatih mengaku terkesan melihat para pemainnya tampil kompak meski baru kembali dari jeda kompetisi.

Pelatih asal Inggris itu memberikan kredit kepada seluruh pemainnya yang telah berjuang untuk bisa membawa Chelsea meraih kemenangan. 

"Kredit untuk para pemain. Anda tidak pernah yakin bagaimana hasilnya dengan istirahat yang kami miliki,” kata Potters, dikutip dari BBC.

Baca Juga: Graham Potter Sukses Bawa Chelsea Lolos 16 Besar Liga Champions

Pelatih berusia 47 tahun itu menilai, tim besutannya bermain sangat bagus di babak pertama. Walaupun Potter mengakui kalau Bournemouth cukup merepotkan di babak kedua. Namun secara keseluruhan, dia menegaskan kalau Chelsea layak mendapat kemenangan ini.

"Penampilan babak pertama bagus, fantastis. Para pemain mencoba yang terbaik. Itu adalah kemenangan yang pantas,” ungkapnya.

Halaman:

Editor: Krisya

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Harga Timah Turun Lagi ke Level 22.000 Dolar AS

Rabu, 22 Maret 2023 | 14:34 WIB

Piala FA : Final Ideal MU vs City

Senin, 20 Maret 2023 | 15:58 WIB
X