Tips Sukses Di Dunia Kerja Dengan Menguasai Excel.

- Sabtu, 1 Oktober 2022 | 16:47 WIB
Ilustrasi.  (ist)
Ilustrasi. (ist)

GAYA HIDUP,www.wowbabel.com -- Halo para pejuang rupiah dimana pun berada yang selalu percaya dan yakin pada diri sendiri kali ini merupakan tips sukses bagi anda untuk membahagiakan keluarga dari hasil keringat anda.

Ada banyak sekali tips sukses dalam bekerja tidak mesti selalu harus memiliki bakat alamiah ataupun orang dalam di dunia pekerjaan.

Dipekerjakan apapun manusia tidak akan pernah luput dari yang namanya komputerisasi atau teknologi sehingga dengan menguasai Excel akan menjadi salah tips sukses ini dalam pekerjaan.

Pimpinan anda akan selalu mengandalkanmu apabila kamu menguasai rumus Excel dalam bekerja meski tidak punya bakat sekalipun.

Mari kita ulas satu persatu apa-apa saja rumus Excel yang perlu dikuasai agar kamu mencapai kesuksesan dalam bekerja.

1. SUM.

Sum berfungsi untuk melakukan penjumlahan data atau menambahkan semua angka yang ditentukan. Rumus SUM bisa digunakan dengan cara range, referensi sel, array, konstanta, rumus, atau hasil dari fungsi lain. Dengan rumus ini tentu akan menjadi cara efektif untuk membantu pekerjaan perusahaan dalam hal penjumlahan data atau angka sebagai argumen.

2. Average.

Jika dalam pekerjaan perlu adanya penghitungan rata-rata maka rumus ini adalah cara yang akan membuatmu dapat bekerja dengan baik. Pada dasarnya rumus average ini sebagai salah satu fungsi microsoft excel yang digunakan menghitung rata-rata dari sekelompok nilai argumen yang diberikan pada beberapa sel atau range data.

3. Count.

Rumus ini terkelompok sebagai salah satu fungsi "Statistical" sama dengan average. fungsi yang disediakan oleh microsoft excel untuk menghitung jumlah data atau cell yang berisi angka dari daftar argumen.

Jadi, Anda bisa menggunakan fungsi COUNT pada excel untuk mendapatkan jumlah entri atau banyak kemunculan data angka (number) dari sebuah range atau array.

4. Max dan Min.

Dalam mencapai target dari sebuah pekerjaan tentunya perusahaan memerlukan batasan antara nilai terendah dan tertinggi. Rumus Max dan Min Dalam statistik dapat dijadikan cara untuk menghitung nilai maksimum dan minimum dari sekumpulan data serta dapat memberikan gambaran tentang rentang data dari nilai tertinggi ke terendah.

Halaman:

Editor: Barly Wow

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X