SPBU Kace Terbakar, Satu Mobil dan Lima Motor Hangus

- Senin, 25 November 2019 | 07:07 WIB
Sebuah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU), di Desa Kace Kecamatan Mendo Barat, Kabupaten Bangka terbakar, Senin (25/11/2019).(dag/wb)
Sebuah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU), di Desa Kace Kecamatan Mendo Barat, Kabupaten Bangka terbakar, Senin (25/11/2019).(dag/wb)

MENDO BARAT, www.wowbabel.com -- Sebuah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU), di Desa Kace Kecamatan Mendo Barat, Kabupaten Bangka terbakar, Senin (25/11/2019).

Lima unit kendaraan bermotor dan satu unit mobil hangus terbakar dalam peristiwa tersebut.

Menurut informasi api berasal dari sebuah sepeda motor jenis Suzuki Thunder sedang mengisi Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis bensin (premium).

"Saya lihat pas mau isi BBM, ada banyak motor, salah motor Thunder sedang usai mengisi BBM coba dihidupkan dengan cara diengkol dan tiba-tiba keluar percikan api dari bagian mesin motor tersebut dan langsung merembet kendaraan lainnya," kata Obriansyah, saksi mata di lokasi kejadian.

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Namun kerugian ditaksir ratusan juta rupiah.

"Ada juga satu mobil sedang mengisi BBM ikut terbakar, tapi langsung dibawa keluar areal SPBU, sementara lima unit motor terbakar di areal SPBU," jelasnya.

Pihak SPBU 24331127 belum berhasil dimintai konfirmasi dan saat ini pihak Kepolisian masih melakukan olah TKP.(dag/wb)

 

Editor: Barly Wow

Rekomendasi

Terkini

X